Ulasan mengenai film, serial animasi, serta serial televisi yang sudah saya tonton.
Semoga dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan :D

Tuesday 3 February 2015

The Walking Dead – Season 3













The Walking Dead – Season 3

The Walking Dead season 3 merupakan serial televisi lanjutan dari The Walking Dead sebelumnya, yaitu The Walking Dead season 2 yang tayang pada tahun 2012  ber-genre Serial Drama, Post-Apocalyptic, Zombie Apocalypse, Horor. Terdapat 16 episode pada The Walking Dead season 3 ini, rata-rata berdurasi sekitar 45 menit.


The Walking Dead season 3 ini merupakan kelanjutan dari season sebelumnya. Pada The Walking Dead season 2 akhirnya Rick mendeklarasikan bahwa ia yang memimpin kelompok tersebut. Kelompok Rick juga sekarang sudah bertambah dengan keluarga dari peternakan Harshel. Kini mereka memutuskan untuk pergi dari peternakan karena walkers dengan jumlah yang sangat banyak menyerang mereka.














Kelompok Rick melewati musim dingin yang berat di jalanan. Mereka tidak punya tujuan dan terus saja berpindah-pindah. Mereka mencari makanan sambil terus waspada akan serangan para walkers.
Kandungan Lori kini sudah tua, seluruh kelompok sedang bingung menghadapi situasi berat ini. Tapi di tengah kekhawatiran akan keadaan Lori, Rick tampak kurang peduli terhadap Lori. Hubungan mereka kini sudah tidak sedekat dulu, semenjak Rick mengetahui hubungan Lori dengan Shane, Rick menjadi berubah.















Saat mereka tengah dalam perjalanan pengembaraan, mereka menemukan sebuah gedung, seluruh gedung tersebut dipagari jeruji besi yang cukup tinggi dan kuat. Mereka pun segera menyadari bahawa gedung tersebut sebenarnya sebuah penjara.

Rick berpikir tempat tersebut cukup aman untuk kelompoknya. Rick meyakinkan seluruh anggota bahwa mereka bisa tinggal di tempat tersebut dengan aman. Tapi mereka menyadari sebuah resiko yang cukup besar sebelum dapat menempatinya. Penjara tersebut dipenuhi oleh tahanan yang telah berubah menjadi walkers. Jumlahnya pun tidak sedikit. Tapi Rick meyakinkan bahwa mereka bisa melewatinya.












Andrea yang terpisah dengan kelompok di peternakan di selamatkan oleh seorang samurai yang aneh bernama Michonne. Sebelumnya Michonne berkelana sendiri, ia membawa dua walkers yang telah ia potong kedua lengannya dan di rantai. Itu dilakukan agar Michonne dapat menyamarkan baunya dari walkers lain sehingga ia dapat aman berjalan kemana pun. Nampaknya musim dingin yang telah mereka lalui terlalu berat untuk Andrea, ia sempat memutuskan untuk berpisah dengan Michonne, tapi karena ia tidak bisa melalui hari-harinya sendiri, ia memutuskan untuk pergi dengannya lagi.












Setelah membersihkan sebagian besar walkers di penjara tersebut, mereka menemukan narapidana yang masih hidup yang terkurung di kafetaria. Para narapidana tersebut dikurung oleh sipir 10 bulan yang lalu saat terjadi kerusuhan dan mulai mewabahnya virus mematikan tersebut. Para narapidana tersebut tidak mengetahui kekacauan yang sedang terjadi di luar. Rick menawarkan para narapidana tersebut sisi lain dari penjara tersebut. Ia ingin agar semua anggota kelompoknya tetap aman tanpa ada gangguan dari siapapun.














Akhirnya seluruh anggota kelompok Rick bisa sedikit lega, beberapa sel sudah mereka bersihkan. Tapi mereka belum bisa benar-benar aman, karena penjara tersebut cukup luas dan keadaan cukup gelap sehingga menyusahkan untuk membersihkan seluruh walkers di tempat tersebut.














Saat sedang membersihkan para walkers yang berkeliaran di dalam maupun luar penjara tersebut, Harshel terluka. Kakinya terkena gigitan walkers yang ia temui. Seluruh anggota menjadi panik. Mereka takut kehilangan Harshel, terutama Maggie dan Beth.














Harshel masih belum sadarkan diri setelah kakinya tergigit oleh walkers, mereka memutuskan untuk memotong kaki Harshel yang telah tergigit dengan harapan virus tersebut tidak menyebar dan nyawa Harshel dapat terselamatkan. Mereka tetap berjaga secara bergiliran, khawatir metode yang mereka gunakan tidak berhasil dan Harshel tiba-tiba berubah.














Rick tidak mengizinkan para narapidana tersebut untuk bergabung dengan kelompoknya, Rick khawatir para narapidana tersebut membahayakan anggota kelompoknya. Mereka secara bergantian mengawasi para narapidana tersebut.















Andrea berjalan bersama Michonne tanpa tujuan. Di tengah perjalanannya, mereka melihat sebuah helikopter terjatuh tak jauh dari tempat mereka berjalan. Mereka berdua akhirnya memutuskan untuk melihat keadaan helikopter tersebut. Saat mereka mendekati tempat kejadian jatuhnya helokopter tersebut, mereka melihat beberapa orang bersenjata lengkap mengelilingi bangkai helokopter tersebut.

Andrea dan Michonne bersembunyi untuk memastikan keselamatan mereka. Orang-orang tersebut mengeluarkan pilot helokopter tersebut dan betapa terkejutnya Andrea. Ia melihat Merle diantara kelompok bersenjata tersebut.












Ternyata Merle masih hidup dan ia memiliki kelompok sendiri. Andrea dan Michone tertangkap oleh kawanan bersenjata tersebut, mereka pun dibawa ke tempat persembunyian kelompok tersebut.


Andrea dan Michonne dibawa ke sebuah kota kecil yang dijaga dengan ketat bernama Woodbury. Mereka berdua ternyata salah, pada kenyataannya, mereka disambut dan diterima dengan tangan terbuka oleh kelompok tersebut.












Woodbury mengingatkan mereka dengan masa lalu, dimana seharusnya manusia hidup seperti itu. Hidup normal tanpa adanya ancaman dari para walkers. Orang-orang di Woodbury hidup dengan normal, mereka merasa aman di dalam kota kecil tersebut.












Woodbury merupakan tempat yang aman untuk berlindung dari para walkers. Setiap saat ada penjaga bersenjata yang terus memantau keadaan sekeliling kota. Mereka benar-benar menjaga kota tersebut dari ancaman siapapun dan apapun.














Andrea dan Michonne dikenalkan dengan pemimpin kota tersebut. Kota Woodbury dipimpin oleh seorang Gubernur bernama Philip. Philip sangat dihargai dan disegani oleh penduduk kota Woodbury karena usahanya melindungi orang-orang yang tinggal di kota kecil buatannya tersebut. Andrea sangat senang atas penyambutan yang mereka berikan kepadanya, lain halnya dengan Michonne. Ia berpikir ada yang salah dengan kota tersebut dan tentunya dengan Gubernur bernama Philip tersebut.













Michonne berniat untuk meninggalkan Woodbury karena ia merasa ada yang sangat aneh di tempat tersebut, sedangkan Andrea masih bingung apakah akan tetap tingal di Woodbury atau ikut bersama Michonne. Sebenarnya Andrea senang tinggal di Woodbury karena ia merasa nyaman dan aman di kota kecil tersebut. Andrea memberikan peta peternakan Harshel kepada Merle, ia memberi tahu bahwa ia terakhir melihat Daryl di peternakan tersebut.















Karena desakan dari beberapa anggota kelompok, akhirnya Rick mengizinkan para narapidana tersebut untuk bergabung dengan kelompoknya.
Harshel telah sadar dan seluruh anggota kelompok akhirnya bisa bernafas lega karena ternyata usaha mereka tidak sia-sia. Harshel sedang mencoba beradaptasi dengan kondisi barunya tersebut.















Secara tiba-tiba keadaan dalam penjara menjadi kacau, kelompok Rick di serang oleh walkers yang masih bereliaran di penjara tersebut. Suara sirine yang ditimbulkan menambah kepanikan semua orang, Rick segera memecah kelompok menjadi beberapa kelompok kecil untuk membersihkan lorong dan sel yang di penuhi walkers.












Keadaan Lori pun tak kalah darurat, kontraksi yang ia rasakan mendesaknya untuk segera melahirkan apapun kondisinya. Lori meminta bantuan Maggie dan carl untuk melahirkan bayinya saat itu juga. Carl dan Maggie sangat tidak setuju dengan keputusan Lori, mereka tetap meyakinkan Lori bahwa kelompok akan segera membersihkan walkers yang tersisa dan Harshel akan menolongnya untuk melahirkan bayi Lori dengan selamat.














Tapi Lori tetap bersikeras untuk melahirkan saat itu juga, ia sudah tidak bisa menunggu. Akhirnya Lori berhasil meyakinkan Carl dan Maggie untuk membantunya melahirkan. Carl mengamankan lokasi tersebut dari para walkers yang berkeliaran, sedangkan Maggie mencoba membantu Lori melahirkan.











Karena suatu hal, Lori tidak dapat melahirkan dengan normal, Maggie mulai panik karena bayi tidak muncul juga, sedangkan Lori sudah kehabisan tenaga dan mulai kehilangan kekuatan. Lori memerintahkan Maggie untuk membedah perutnya dan mengeluarkan bayinya dengan segera. Maggie tetap tidak mau melakukan hal tersebut karena itu dapat mengancam nyawa Lori. Tapi Lori tetap memaksanya. Maggie pun menyerah dan akhirnya Maggie memberanikan diri untuk membedah perut Lori tanpa peralatan yang memadai.













Akhirnya bayi yang dikandung Lori dapat dikeluarkan, tapi nyawa Lori tidak dapat diselamatkan. Carl yang melihat langsung kematian ibunya sangat terpukul. Tapi bayi yang dikandung Lori berhasil selamat.














Rick sangat terpukul atas kematian Lori, seluruh anggota kelompoknya mencoba menenangkan tapi rasa sakit yang Rick rasakan mengalahkan akal sehatnya. Rick menghabisi seluruh walkers yang tersisa di penjara tersebut dengan membabi buta. Rick amat sangat terpukul dengan kepergian Lori. Rasa sakit hati karena dihianati, penyesalan, dan rasa bersalah bercampur jadi satu.
















Daryl tampak menyukai adik Carl, Daryl memberikannya nama “Little Ass-Kicker”. Karena bayi tersebut langsung ditinggal oleh Lori, maka Daryl dan Maggie segera pergi ke kota untuk mencari susu dan kebutuhan bayi lainnya.














Sedangkan di Woodbury, seluruh masyarakat kota kecil tersebut sedang berpesta. Semua tampak senang kecuali Michonne, ia memanfaatkan situasi tersebut untuk menelusuri seluruh kota Woodburry. Ia tetap yakin ada yang salah dengan tempat tersebut. Akhirnya ia menemukan beberapa walkers yang di kurung. Entah apa tujuan Gubernur dan rakyatnya menahan walkers di kota tersebut. Michonne akhirnya membunuh seluruh walkers tersebut dengan pedangnya. Ia berpikir para walkes yang di kumpulkan tersebut akan digunakan untuk tujuan yang tidak baik.














Michonne memutuskan untuk pergi dari Woodbury, ia segera mencari Andrea untuk membicarakan niatnya tersebut. Ternyata Andrea tidak setuju dengan keputusan Michonne, ia lebih suka tinggal di Woodbury. Andrea suka tempat tersebut karena aman, nyaman dan ia mulai dekat dengan Gubernur kota tersebut. Michonne memutuskan untuk pergi dari tempat tersebut tanpa Andrea.













Saat Rick masih kacau, tiba-tiba ia mendengar dering telpon. Saat ia mencari sumber suara tersebut, ia menemukan telepon dalam penjara tersebut. Dengan segan Rick mengangkat telepon tersebut. Rick menanyakan identitas penelepon tersebut, tapi ia tidak memberitahukan identitasnya, ia hanya memberitahu bahwa ia ada di tempat yang aman.















Di Woodbury, Gubernur memerintahkan Merle dan tiga lainnya untuk melacak Michonne. Michonne yang sudah lari ke dalam hutan ternyata melihat Merle dan ketiga temannya. Michonne berhasil membunuh dua diantaranya tanpa sepengetahuan Merle.












Saat mereka menyadari jumlah mereka sudah berkurang, malah terjadi percekcokan diantara mereka berdua, Merle pun tidak segan membunuh temannya yang ia anggap sangat menyebalkan tersebut dan ia membiarkan Michonne lolos.















Tetapi ternyata Merle melihat Glenn dan Maggie yang sedang mencari susu formula untuk bayi Lori. Merle langsung menculik mereka berdua dan Michonne menyaksikan aksi Merle tersebut. Michonne kemudian pergi ke arah hutan berjalan tanpa ada tujuan, ia banyak sekali membunuh walkers hingga saat ia menemukan penjara tersebut, tenaganya sudah benar-benar habis.
















Rick dan Carl  melihat seseorang yang sedang menghabisi para walkers di luar penjara dengan sebuah samurai dan seorang samurai tersebut adalah Michonne. Saat Michonne tiba di depan penjara tersebut, seluruh kesadarannya mulai menurun dan akhirnya ia pun ambruk. Rick langsung membawanya ke dalam dan ia mengambil samurainya untuk berjaga-jaga.












Saat Michonne sadar, ia menceritakan apa yang ia lihat. Michonne menceritakan keberadaan Woodbury dan Gubernur yang memimpin kota tersebut, ia juga menceritakan penculikan yang dilakukan Merle terhadap Glen dan Maggie.















Di Woodbury, Merle mengintrogasi Glen dan menanyakan dimana mereka bersembunyi, tapi Glen tidak mau memberitahu Merle dimana mereka tinggal saat ini. Setelah Rick mendengar cerita Michonne tentang Woodbury dan penculikan yang dilakukan Merle terhadap Glen dan Maggie langsung memutuskan untuk segera menyusup ke Woodbury dan menyelamatkan kedua anggotanya tersebut.















Setelah berhari-hari tanpa nama, akhirnya Carl memberi adiknya nama yang indah, bayi tersebut diberi nama Judith. Semua orang sangat menyayangi Judith, selama ini Beth lah yang mengurus Judith.













Andrea kini terlibat dengan penelitian yang di lakukan Milton, Milton adalah salah satu warga Woodbury. Ia meneliti virus yang sedang mewabah dan menyebabkan manusia berubah menjadi zombi.
















Merle terus mengintrogasi Glen, mendesaknya agar menyebutkan dimana persembunyian mereka. Entah apa tujuannya menanyakan hal tersebut. Merle bahkan menghadiahkan satu walkers untuk Glen, dengan susah payah akhirnya Glen dapat mengalahkan walkers tersebut. Di tempat yang berbeda, Maggie diintrogasi oleh Gubernur dengan pertanyaan yang sama dengan Merle, tapi Maggie juga bungkam.

Di tengah perjalanan Rick dan kelompoknya untuk menuju Woodbury mendapatkan banyak halangan dari para walkers. Tapi mereka berhasil melewatinya.














Tuan Coleman yang merupakan bahan penelitian Milton dan Andrea akhirnya mati dan berubah menjadi salah satu walkers, Andrea dengan sigap menancapkan pisaunya ke arah kepala Coleman.

Glen menyerah saat Gubernur datang bersama Maggie, dan Maggie akhirnya mengatakan dimana tempat persembunyian kelompoknya. Rick, Daryl, dan Oscar akhirnya berhasil menyusup ke Woodbury dengan bantuan Michonne dan mereka segera mencari dimana Glen dan Maggie disekap. Glen membuat senjata dari tulang walkers yang sudah dikalahkannya untuk melawan Gubernur dan anak buahnya.













Di hutan dekat penjara ada sebuah grup yang masih berusaha bertahan hidup tanpa adanya tempat perlindungan yang aman. Orang-orang tersebut terus berusaha melawan para walkers yang mengejarnya, satu diantaranya tergigit. Setelah mereka dapat mengendalikan situasi, mereka meneruskan kembali perjalanan dan perjalanan mereka mengarah ke penjara tempat kelompok Rick berlindung. Carl akhirnya mengijinkan mereka masuk tanpa persetujuan Rick terlebih dahulu.















Saat Merle mengunjungi tempat penyekapan Glen dan Maggie bersama beberapa temannya, Glen dan Maggie langsung menyerang mereka, tapi usaha mereka gagal karena rekan Merle yang lain segera datang membantu.
Tapi disaat bersamaan, Rick berhasil menemukan Glen dan Maggie tepat sebelum Merle sempat membunuh mereka berdua. Kelompok Rick yang telah berhasil menyelamatkan Glen dan Maggie bersembunyi disalah satu rumah di Woodburry dan terjadi kepanikan di Woodbury. Karena halusinasi Rick tentang Shane, Oscar tertembak oleh salah satu anak buah Gubernur.

Carl mendengar teriakan wanita, ia segera berlari ke arah suara tersebut dan Carl akhirnya menemukan kelompok yang sudah kepayahan bahkan sudah ada yang meninggal akibat tergigit oleh walkers.












Saat Rick dan yang lainnya menyelamatkan Glen dan Maggie, Michone ‘mengunjungi’ kediaman Gubernur, ia menemukan sesuatu yang sangat tidak masuk akal. Begitu banyak kepala manuasia yang telah berubah menjadi walkers disimpan dalam akuarium. Tempat tersebut lebih mirip sebuah laboratorium.












Michonne juga menemukan seorang anak kecil yang ia kira adalah seorang manusia tapi ternyata anak tersebut sudah bukan manusia lagi. Michonne benar-benar heran dengan apa yang ia lihat.











Saat Michonne tahu bahwa anak tersebut sudah berubah menjadi walkers, ia segera membunuh anak tersebut. Tepat sebelum Michonne mengayunkan samurainya, Gubernur datang dan memohon agar ia tidak membunuh anak tersebut. Tapi Michonne tidak mengurungkan niatnya untuk segera menebaskan samurainya ke arah walkers kecil tersebut.














Gubernur sangat marah atas apa yang dilakukan Michonne. Ia benar-benar tidak bisa menerima perlakuan Michonne terhadap walkers kecil tersebut. Perkelahian pun tak bisa dihindari lagi.










Mereka bertarung dengan sengit, saat Gubernur hendak membunuhnya, Michonne meraih pecahan kaca akuarium yang telah hancur berantakan dan menusukkannya ke arah mata sebelah kanan Gubernur. Disaat yang sama, Andrea datang dan menodongkan pistol ke arah mereka. Tidak ada reaksi dari sang Gubernur, mereka hanya saling bertatapan, sedangkan Michonne segera pergi dari tempat tersebut dan kembali bergabung dengan Rick. Tetapi masalah lain muncul, Daryl hilang entah kemana.














Gubernur sangat terpukul atas apa yang dilakukan Michonne terhadap walkers kecil miliknya, walkers kecil tersebut bernama Penny Blake. Ternyata Penny adalah anak dari Gubernur yang telah berubah, ia selalu merawatnya dengan baik karena ia tidak ingin kehilangan anaknya tersebut. Tapi sekarang ia harus merelakannya, dan dengan dendam yang membara ia berjanji akan membalas semua perlakuan kelompok Rick terhadapnya.















Ternyata Daryl bertemu dengan Merle, ia sangat senang mengetahui Merle masih hidup, walaupun kini satu tangannya telah dimodifikasi menjadi sebuah senjata. Tapi masalah lain muncul, Gubernur mengetahui keberadaan Daryl yang tertinggal di Woodburry, ia masih sangat marah atas apa yang yang dilakukan kelompok Rick terhadapnya.













Karena dendamnya kepada kelompok Rick dan ia juga ingin menguji kesetiaan tangan kanannya Merle, Gubernur menyiapkan sebuah skenario untuk kakak beradik tersebut.
Ia ingin Daryl dan Merle bertarung sampai mati. Andrea yang pada saat itu menyaksikan kejadian tersebut tidak dapat berbuat banyak.












Tidak hanya menantang mereka berduel, Gubernur juga menyiapkan ‘hadiah’ lain untuk kakak beradik tersebut. Mereka berdua dihadiahi beberapa walkers sebagai pemanis pertempuran mereka. Merle sangat kaget dengan keputusan Gubernur, ia tidak ingin melawan adiknya sendiri.
















Dengan sangat terpaksa mereka berdua harus tetap bertarung dengan walkers yang telah dihadiahkan oleh Gubernur untuk mereka. Saat keadaan sudah sangat kacau, Rick akhirnya datang untuk menyelamatkan Daryl. Tapi karena Daryl dan Merle merupakan satu paket kakak beradik mau tidak mau Merle pun jadi ikut terselamatkan. Namun setelah pergi dari Woodbury, terjadi pertentangan. Beberapa anggota tidak menginginkan kehadiran Merle, karena ia sudah mencoba membunuh Glen. Sedangkan Daryl tidak ingin pulang jika Merle pun tidak ikut pulang. Akhirnya Daryl memutuskan untuk pergi dari kelompok Rick dan hidup berdua bersama Merle.

Dan pada saat itu pun akhirnya Rick tahu bahwa Michonne-lan yang menyelamatkan Andrea di peternakan hingga akhirnya berada di Woodbury.












Sementara di penjara, Harshel sedang merawat Tyreese dan groupnya yang terdampar di penjara tersebut. Karena kehadiran mereka, penjara menjadi semakin penuh sesak dan jumlah makanan menjadi sangat berkurang.














Sementara di Woodbury keadaan menjadi tidak terkendali, penduduk merasa mereka tidak lagi aman tinggal di kota tersebut. Mereka ingin segera meninggalkan Woodbury dan pergi ke tempat yang lebih aman. Andrea meyakinkan Gubernur bahwa hidup di luar Woodbury adalah bukan ide yang bagus. Ia pun akhirnya pergi menemui para penduduk dan meyakinkan mereka bahwa mereka bisa melewati semua ini jika saling bekerja sama.















Sementara keadaan di penjara pun tidak kalah kacau karena halusinasi yang dialami Rick. Saat kelompok Tyreese sedang memohon untuk tetap tinggal bersama mereka, Rick kembali berhalusinasi lagi. Ia menerima telepon yang sama dan ia tetap tidak tahu siapa penelepon tersebut. Bukan hanya itu, Rick juga melihat Lori. Ia terus saja mengejar bayangan-bayangan Lori dari satu tempat ke tempat yang lain. Rick benar-benar tidak dapat membedakan khayalan dan kenyataan hidupnya.












Semakin hari bayangan Lori semakin jelas terlihat, itu membuat Rick semakin gila. Ia benar-benar tidak perduli dengan permasalahn di sekitarnya. Rick hanya bisa fokus terhadap dirinya sendiri dan segala kebingungannya. Glen akhirnya yang mengambil alih kepemimpinan setelah ketidak warasan yang dialami Rick dan kepergian Daryl. Glen bersiap merencanakan untuk segera menyerang Woodbury.











Michonne yang melihat tingkah laku Rick akhirnya menyadari apa yang sedang Rick alami. Ia pun segera memberitahu Rick bahwa itu semua hanya halusinasinya saja. Rick harus melupakan semua yang telah terjadi agar ia dapat tetap hidup normal.















Di hutan, Daryl dan Merle sedang mencari makanan tiba-tiba mendengar sebuah teriakan. Mereka pun segera menghampiri asal suara. Ternyata mereka bertemu sekelompok orang yang sedang bertahan dari serangan para walkers. Tanpa berpikir lagi, mereka berdua langsung menghabisi walkers tersebut.

Saat mereka sudah selesai, Merle bersiap untuk menjarah barang-barang dan makanan dari kelompok tersebut. Tapi Daryl menghalanginya, ia tidak suka Merle mengambil paksa barang orang lain. Pertengkaranpun tidak dapat dihindari lagi. Daryl akhirnya memutuskan untuk pergi tapi Merle memutuskan untuk tetap mengikutinya.












Harshel nampak khawatir dengan keadaan Rick, karena Rick nampak sangat kacau. Harshel tak dapat lagi membendung rasa penasarannya, ia pun akhirnya mendekati Rick dan mencoba menjadi teman bicaranya. Akhirnya Rick menceritakan apa yang ia alami kepada Harshel.














Tiba-tiba mereka dikejutkan oleh sebuah tembakan yang berasal dari luar penjara. Axel ditembak mati, dan Carol menjadikan mayatnya sebagai perisai untuk mempertahankan diri. Gubernur dan anak buahnya menerobos masuk ke dalam penjara dengan menggunakan sebuah truk penuh walkers.















Disaat genting tersebut datanglah Daryl bersama Merle yang langsung menghabisi para walkers tersebut. Rick benar-benar belum bisa diandalkan. Sementara kepemimpinan Glen masih harus diasah kembali.

Setelah kondisi dapat terkendali, mereka mulai berdebat. Apakah mereka harus tetap tinggal di penjara tersebut atau mulai mencari tempat baru yang lebih aman. Disaat genting seperti itu, Carl memohon kepada Rick agar ia beristirahat dan menyerahkan segala urusan kepada Daryl dan Harshel.













Sementara di Woodbury, Gubernur menyiapkan tentara dari penduduk yang ia punya untuk berperang melawan kelompok Rick. Andrea ingin menemui Rick di penjara, tetapi Gubernur tidak mengijinkannya. Andrea akhirnya meminta bantuan Milton, tapi karena Milton adalah orang kepercayaan Gubernur, ia pun mengadukan niat Andrea kepada Gubernur dan entah apa yang ia rencankan, tiba-tiba ia mengijinkan Milton untuk membantu Andrea.

Di tengah perjalanan, Andrea menangkap walkers lalu memotong kedua lengannya dan merontokkan gigi-giginya untuk mengecok walkers lain. Cara itu ia dapatkan dari Michone. Saat Michonne bersama Andrea terkatung-katung di jalanan, metode tersebut sangat ampuh untuk menjauhkan mereka dari serangan para walkers.

Di tengah perjalanan, mereka bertemu dengan kelompok Tyreese yang telah diusir oleh Rick dari penjara. Andrea menawarkan mereka untuk pergi ke Woodbury. Akhirnya Andrea dan Milton berpisah, Andrea pergi ke penjara untuk menemui Rick seorang diri dan Milton kembali ke Woodbury bersama kelompok Tyreese.












Saat tiba di penjara, Andrea disambut oleh Rick dan yang lainnya. Andrea sangat sedih atas apa yang telah terjadi pada mereka. Rick menceritakan apa yang sebenarnya terjadi kepada Andrea. Saat Andrea dan Michonne bertemu, Michonne menyatakan kekecewaannya kepada Andrea atas sikap yang ia ambil.













Carol memperkenalkan ‘Litte Ass-Kicker’ atau Judith kepada Andrea. Carol pun menceritakan semua yang terjadi dengan Lori dan T-Dog saat mereka berada di penjara tersebut.

Rick memberikan sebuah mobil, pistol dan juga sebuah pisau untuk perbekalan Andrea saat ia akan kembali ke Woodbury. Andrea tidak menginginkan pertumpahan darah terjadi antara kelompok Rick dan rakyat Woodbury. Andrea kembali ke Woodbury untuk membujuk Gubernur agar ia membatalkan peperangan tersebut. Jika usaha itu tidak berhasil, ia akan membunuh Gubernur sebagai solusi akhir agar tidak terlalu banyak korban berjatuhan akibat peperangan tersebut.












Rick, Carl, dan Michonne pergi dari penjara mencari persediaan senjata untuk menghadapi Gubernur dan anak buahnya. Mereka pergi menuju sebuah kantor polisi berharap dapat menemukan banyak senjata, tapi ternyata yang mereka temukan hanya sebuah peluru.















Mereka kembali meneruskan kembali perjalanan mereka, dan ditengah perjalanan mereka menemukan sebuah lokasi yang penuh dengan jebakan, sehingga walkers yang ingin mendekati gedung tersebut tersangkut pada jeruji-jeruji yang telah disiapkan sebagai penahan. Saat mereka mulai mendekati gedung tersebut tiba-tiba mereka ditembaki seseorang dari arah gedung tersebut dan menyuruh Rick menjauh dari tempatnya.

Rick langsung menyuruh Carl agar bersembunyi, Rick memutuskan untuk melawannya. Tak disangka, Carl ternyata dapat melumpuhkan orang tersebut hanya dengan satu tembakan. Alangkah terkejutnya Rick, ternyata sosok misterius yang menembaki mereka adalah Morgan.

Rick membawa Morgan ke dalam gedung tersebut, sementara Carl dan Michonne pergi karena Carl ingin mencari sesuatu untuk Judith. Rick menanyakan perihal Duanne, anak Morgan yang ternyata sudah mati tergigit zombi ibunya sendiri. Rick mengajak Morgan untuk bergabung dengan mereka, tapi Morgan menolaknya. Di tempat persembunyian Morgan, banyak sekali senjata dengan berbagai macam jenis dan ukuran.




















Michonne dan Carl menuju sebuah bar dan ternyata bar tersebut dipenuhi oleh walkers yang sedang lemas, mereka berdua berhasil masuk tapi pada saat mereka selesai dan akan keluar dari tempat tersebut seekor tikus mendekati mereka dan membuat para walkers tersebut tersadar akan kehadiran Michonne dan Carl. Mereka pun terjebak diantara para walkers tersebut. Karena panik, Carl menjatuhkan benda yang sangat penting. Saat mereka berhasil keluar, Michonne menerobos masuk kembali ke dalam bar untuk mengambilnya kembali.

Morgan ternyata sangat terguncang dengan kematian Duanne, ia menjadi sedikit gila dan mencoba membunuh Rick saat itu, Rick dapat menahannya hingga kesadaran Morgan kembali.

Rick akhirnya mendapat beberapa senjata dari Morgan, Rick memastikan sekali lagi apakah Morgan mau bergabung dengannya, tetapi Morgan tetap menolaknya. Rick akhirnya kembali ke penjara.














Di Woodbury, Andrea menyarankan agar mereka berunding untuk mencari solusi dari permasalahan mereka. Pertemuan dilakukan di tempat yang netral. Gubernur pergi bersama Milton dan Martinez sedangkan Rick memutuskan untuk setuju berunding dengan Gubernur. Rick pergi bersama Daryl dan Harshel.












Andrea mencoba ikut dalam perundingan tersebut, ia ingin menjelaskan maksud dan tujuannya mengadakan perundingan tersebut. Tapi kemudian ia diusir oleh kedua belah pihak.

Rick menginginkan jalan damai untuk solusi permasalahan diantara mereka, tapi Gubernur tidak menginginkan cara tersebut. Mereka terus mencari solusi untuk permasalahan mereka sampai akhirnya tercetus dari mulut Gubernur, jika Rick tetap menginginkan jalan damai, Rick harus menyerahkan Michonne kepadanya. Tawaran tersebut membuat Rick menjadi sangat bingung.

Di sisi lain, Daryl nampak akrab dengan Martinez sedangkan Harshel juga nampak akrab dengan Milton. Harshel dan Milton terlibat percakapan yang cukup menarik, tentang hilangnya kaki kanan Harshel.















Milton membocorkan keputusan Gubernur yang sebenarnya kepada Andrea. Andrea kesal karena ternyata sifat Gubernur seperti itu ia pun berniat membunuh Gubernur, tetapi niat tersebut dihalangi oleh Milton. Milton membeberkan jika Andrea membunuh Gubernur tidak akan menyelamatkan orang-orang baik dari kelompok Rick maupun rakyat di Woodbury karena masih ada Martinez sebagai penggantinya.

Andrea memutuskan untuk pergi dari Woodbury dan berniat memberi tahu Rick apa yang sebenarnya akan dilakukan Gubernur terhadap kelompoknya. Saat Gubernur lengah, Andrea diam-diam pergi dari Woodbury. Tyreese dan Sasha yang sedang bertugas menjaga pos meloloskannya keluar dari Woodbury.















Tetapi niat Andrea tidak semulus yang dibayangkan, Gubernur mengetahui kepergian Andrea dan ia pun memutuskan untuk mengejarnya sendiri. Gubernur juga berniat membunuh Andrea.













Martinez menunjukan sebuah lubang jebakan yang penuh walkers kepada Tyreese dan kelompoknya. Jebakan tersebut akan digunakan untuk menjebak kelompok Rick. Tyreese ingat bahwa kelompok Rick bukanlah orang jahat dan mereka juga memiliki perempuan dan anak kecil. Karena hal tersebut, Tyreese berselisih dengan Allen teman satu kelompoknya.

Andrea hampir tiba di penjara, ia ingin memperingatkan Rick atas tindakan Gubernur, tapi sebelum Andrea terlihat oleh Rick, Gubernur langsung menyekapnya dari belakang.

Sementara di ladang penuh jebakan berisi walkers tidak dijaga, Milton membakar semua walkers agar kelompok Rick tidak celaka saat melewati ladang tersebut. Sebenarnya Milton bukan orang jahat, ia pun tidak menyetujui keputusan Gubernur yang ingin menghancurkan penjara.















Rick memberitahu Harshel kesepakatan yang diinginkan Gubernur. Setelah itu, Rick juga menyampaiakn keinginan Gubernur pada Daryl. Daryl pun memberi tahu Merle kesepakatan antara Rick dan Gubernur.


Singkat cerita, Merle membawa Michonne pergi ke suatu tempat. Sebenarnya niat Merle tidak jahat, ia tidak mau menyerahkan Michonne kepada Gubernur, Michonne diikat dan senjatanya di amankan oleh Merle. Saat Rick menyadari Merle dan Michonne hilang, Daryl mencari mereka seorang diri.

Glen akhirnya memutuskan untuk menikahi Maggie, ia kemudian menemui Harshel untuk memunta restunya. Harshel pun tanpa lama berfikir langsung menyetujui niat baik Glen, ia memberikan sebuah jam kepada Glen.

Saat Merle dan Michonne mencoba untuk mengambil mobil lain di jalanan, alarm mobil tersebut berbunyi dan berakibat datangnya para walkers ke arah mereka. Setelah situasi aman, Michonne mengajak Merle kembali ke penjara, namun Merle menolak karena ia masih mempunyai misi yang harus diselesaikan. Merle membiarkan Michone pergi bersama samurainya di tengah perjalanan.

Merle mencoba memancing banyak walkers di tempat Gubernur menunggu Rick, ia pun menembaki beberapa anak buah Gubernur hanya saja Merle gagal membunuh Gubernur dan ternyata Merle lah yang terbunuh di tangan Gubernur.

Gubernur akhirnya tahu bahwa walkers yang disiapkan untuk menjebak Rick sudah habis terbakar, ia pun tahu siapa pelakunya. Gubernur akhirnya menghukum Milton, ia memberikan perintah kepada Milton untuk membunuh Andrea jika tidak Milton lah yang akan mati. Milton menolak perintah Gubernur dan ia pun mati di tangan Gubernur.
Milton dibunuh di tempat Andrea disekap, Gubernur ingin Milton berubah menjadi walkers dan membunuh Andrea.

















Gubernur bersiap untuk menyerang penjara, sedangkan Rick sudah memiliki rencana untuk menghadapi Gubernur. Ketika Gubernur tiba di penjara, penjara kosong melompong. Gubernur dan pasukannya telah masuk ke dalam jebakan Rick. Namun mereka berhasil lolos dan kabur meninggalkan penjara.


Sebelumnya tanpa sepengetahuan Gubernur, Milton menjatuhkan sebuah tang. Sekarang Andrea mencoba untuk meraih tang tersebut untuk meloloskan dirinya sekarang.

Setelah kelompok Gubernur melarikan diri dari penjara, Carl menemukan satu orang yang tertinggal, sebenarnya ia sudah menyerah dan menyerahkan senjatanya, tapi Carl tetap menembaknya. Gubernur menghentikan mobil di tengah perjalanan pelariannya ia kemudian menembak mati seluruh anggota kelompoknya kecuali Martinez dan Shumpert.

Rick, Daryl dan Michonne memutuskan untuk pergi ke Woodbury untuk menyelesaikan semuanya, namun di tengah perjalanan mereka menemukan Karen di dalam salah satu mobil Woodbury, ia berhasil selamat karena tertindih oleh mayat temannya.

Sementara itu, keadaan Andrea tidak kalah gawat, saat ia berhasil memotong borgolnya, Milton berubah menjadi walkers dan sudah ada dihadapannya.
Saat Rick dan yang lainnya tiba di Woodbury, mereka disambut oleh Tyreese dan Sasha, Karen menceritakan apa yang sudah terjadi, mereka langsung menuju tempat Andrea disekap. Andrea berhasil membunuh walkers Milton, tapi leher Andrea sudah terlanjur tergigit.

Andrea bercerita bahwa ia sudah berusaha menahan Gubernur, hanya saja ia tetap tidak berhasil. Michonne menemani Andrea hingga akhir, dan akhirnya terdengar sebuah letusan.

Rick membawa orang-orang yang tersisa di Woodbury, saat mereka tiba di penjara, Carl sangat kecewa terhadap keputusan Rick.














Dalam cerita The Walking Dead season 3 ini, permasalahan begitu kompleks, sekarang yang dihadapi oleh kelompok Rick bukan hanya para Walkers melainkan kelompok lain yang mencoba bertahan hidup dengan menghalalkan segala cara. Bagaimanakan kelanjutan ceritanya? Nantikan The Walking Dead season 4.